Tuesday, June 16, 2015

Lomba Poster Ramadhan 2015

Lomba Poster Ramadhan
Lomba Poster Ramadhan

Untuk ikut serta menyemarakkan kegiatan ramadan 1436 H, Keluarga Islam Indonesia di Britania Raya (KIBAR) mengundang segenap warga Indonesia dimanapun berada untuk berpartisipasi dalam lomba desain poster yang mengambil tema “KIBAR Semangat Ramadhan”.
Adapun perihal segala ketentuan dan peraturan lomba adalah sebagai berikut:

Tema : Kibar Semangat Ramadhan

Persyaratan Peserta

  1. Peserta lomba terbuka untuk seluruh warga Indonesia dimanapun berada.
  2. Panitia tidak diperkenankan menjadi peserta.
  3. Tidak dipungut biaya pendaftaran (free).
  4. Setiap peserta dapat mengirim maksimal 2 poster.

Hadiah:

  • Juara 1: Uang Tunai 100 GBP atau 2 Juta Rupiah + Sertifikat
  • Juara 2: Uang Tunai 50 GBP atau 1 Juta Rupiah + Sertifikat
  • Juara 3: Uang Tunai 25 GBP atau 500ribu Rupiah + Sertifikat

Ketentuan Pengumpulan Poster

  1. Poster adalah hasil karya original dari peserta yang berupa file digital.
  2. Karya poster tidak mengandung unsur SARA dan tidak bertentangan dengan norma yang berlaku.
  3. Poster hanya boleh menggunakan bahasa Indonesia, bahasa Arab, dan bahasa Inggris.
  4. Poster berbentuk persegi dan di dalam poster harus mencantumkan logo KIBAR. File logo KIBAR dapat di download di link > http://kibar-uk.org/LogoKibar.png ; contoh format poster lihat Gambar 1.
  5. Pemilihan warna, font , dan resolusi gambar tidak dibatasi. Namun, poster harus jelas terbaca dan dapat dipahami isinya.
  6. Tools atau software untuk membuat poster tidak dibatasi.
  7. Poster dikumpulkan dalam bentuk file digital [jpg, jpeg, png, gif] dengan ukuran file maksimal 5 MB (Mega Byte) ke email> kibar.pengurus@gmail.com sebelum 10 Juli 2015. File karya poster dilampirkan dalam email.
  8. Bagi peserta yang mengirimkan 2 karya poster, kedua poster harus dilampirkan dalam satu kali pengiriman email. Penilaian hanya akan dilakukan untuk satu poster terbaik yang dikirim oleh setiap peserta. Format subject email: <PosterKibarRamadhan><_><Nama Peserta><_><Asal Kota / Institusi / Sekolah> Contoh: PosterKibarRamadhan_AhmadTaufiq_Manchester ; Di dalam bodi email harus dicantumkan informasi Nama Lengkap, Alamat Tinggal, No HP, dan Email.
  9. Karya poster yang dikirim dan memenuhi kriteria akan dipublikasikan oleh panitia melalui Website dan Instagram Kibar.
  10. Panitia akan melakukan penjurian dan memutuskan Juara 1, 2, dan 3.
  11. Keputusan panitia adalah mutlak. Panitia dapat mengugurkan peserta yang terbukti atau diketahui melakukan kecurangan.
  12. Peserta tetap memiliki hak cipta atas karya posternya
  13. Panitia memiliki hak untuk mempublikasi, memproduksi, memamerkan, menyebarkan, menampilkan seluruh poster yang memenuhi kriteria di website KIBAR, Facebook, Twitter atau media KIBAR lainnya.

Lomba Poster Ramadhan
Gambar 1: Format Poster

Penilaian

  1. Penilaian poster terbaik dilakukan berdasarkan popularitas poster dan penilaian dari dewan juri dengan bobot masing-masing komponen 50%.
  2. Penilaian popularitas poster dilakukan berdasarkan jumlah Like Facebook terbanyak dan Like (Love) Instagram.
  3. Pada masa campaign poster akan ditampilkan di Website Kibar dan Instagram Kibar. Keterangan terkait waktu campaign dapat dilihat di bagian Waktu Pelaksanaan.
  4. Link website dan Instagram akan diinformasikan panitia kepada peserta melalui email.
  5. Like Facebook dihitung berdasarkan jumlah like di bagian bawah postingan pada halaman website Kibar (Lihat Gambar 2).
  6. Like (Love) Instagram dihitung berdsarkan jumlah like (love) pada account Instagram Kibar. https://instagram.com/kibar.uk/ (Lihat Gambar 3)
  7. Like di Facebook dan Instagram bernilai sama, keduanya akan diakumulasi menjadi satu komponen penilaian.
  8. Jumlah like dari Facebook dan Instagram akan dikonversi menjadi nilai dalam rentang 1-100. Poster dengan jumlah like tertinggi secara otomatis akan memperoleh nilai 100 dan digunakan sebagai acuan penilaian. Contoh teknis penilaian dan konversi adalah sebagai berikut.
  9. Penetuan juara 1, 2, 3 dilakukan berdasarkan urutan poster yang memiliki nilai akhir tertinggi. Lihat bagian Contoh Teknis Penilaian dan Konversi Like di bawah.

Lomba Poster Ramadhan
Gambar 2: Like Facebook Pada Post Halaman Web Kibar

Lomba Poster Ramadhan
Gambar 3: Like Poster di Instagram Kibar

Waktu pelaksanaan

Waktu lomba dilaksanakan antara 10 Juni 2015 hingga 12 Juli 2015. Dengan rincian sebagai berikut:
  1. Waktu pengumpulan karya poster 10 Juni sampai dengan 10 Juli 2015.
  2. Poster mulai akan ditampikan pada website Kibar dan Instagram Kibar pada 27 Juni 2015. Sejak periode ini peserta diperkenankan mengkampanyekan posternya untuk memperoleh dukungan like sebanyak-banyaknya.
  3. Peserta yang mengumpulkan poster setelah tanggal 27 Juni 2015 masih diperkenankan untuk mengikuti kompetisi. Namun, tidak akan memperoleh tambahan waktu untuk melakukan campaign. Poster akan ditampilkan pada website dan Instagram Kibar dalam rentang waktu 1 x 24 jam setelah poster diterima.
  4. Penutupan dan penilaian akhir dilaksanakan pada 12 Juli 2015.

Contoh Teknis Penilaian dan Konversi Like

  • Poster A > Like Facebook: 200 , Like Instagram: 100, Akumulasi Like: 300
  • Poster B > Like Facebook: 100 , Like Instagram: 150, Akumulasi Like: 250
  • Poster C > Like Facebook: 50 , Like Instagram: 50, Akumulasi Like: 100
  • Poster D > Like Facebook: 140 , Like Instagram: 100, Akumulasi Like: 240
  • Poster E > Like Facebook: 150 , Like Instagram: 135, Akumulasi Like: 285
Dalam contoh ini Poster A memperoleh akumulasi like terbanyak sehingga otomatis konversi nilai dari poster A adalah 100. Kemudian jumlah like dari poster A (300) digunakan sebagai acuan untuk penilaian like poster lainya.
  • Konversi Poster B = (akumulasi like poster B / akumulasi like poster A) x 100 = (250 / 300) X 100 = 83
  • Konversi Poster C = (akumulasi like poster C / akumulasi like poster A) x 100 = (100 / 300) X 100 = 33
  • Konversi Poster D = (akumulasi like poster B / akumulasi like poster A) x 100 = (240 / 300) X 100 = 80
  • Konversi Poster E = (akumulasi like poster C / akumulasi like poster A) x 100 = (285 / 300) X 100 = 95

Hasil konversi popularitas poster adalah sebagai berikut:

PosterJumlah Like TotalKonversi Nilai
A300100
B25083
C10033
D24080
E28595

Nilai hasil konversi jumlah like akan dipadukan dengan penilaian dewan juri menjadi nilai akhir untuk menentukan juara. Contoh perhitungan sebagai berikut:

PosterNilai Konversi PopularitasNilai Dewan JuriNilai akhir
A10095195
B8390173
C3380113
D8095175
E9590185

Juara 1 Poster A, Juara 2 Poster E, Juara 3 Poster D

No comments:

Post a Comment